Hatsune Miku

Selasa, 17 Maret 2015

8 BIMBINGAN BELAJAR TERKEMUKA DI BANDUNG DAN SEKITARNYA

Bermula dari kegalauan para siswa dan orangtua akan labilnya sistem pendidikan Indonesia yang seringkali berubah kebijakan seiring bergantinya penguasa. Maka lahirlah tempat-tempat les dan bimbingan belajar sebagai jawabannya. Entah itu bersifat suplemen atau kebutuhan dasar, namun bimbel tetap menjadi primadona para orang tua dalam merespon perkembangan jaman khususnya pendidikan.

gambar: www.plasafranchise.com
Lembaga bimbingan belajar tumbuh subur di negeri ini karena begitu ketatnya persaingan untuk memasuki jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Seperti contoh SD yang ingin melanjutkan ke SMP favorit atau bahkan siswa SMA yang ingin memenangkan kompetisi meraih Perguruan Tinggi Negeri impian seperti ITB dan UI lewat jalur tes. 

Berikut adalah sedikit profil bimbel terkemuka di daerah Bandung yang mungkin bisa dijadikan pertimbangan dalam memilih bimbel mana yang sesuai dengan harapan yang diinginkan.

  
1. Sony Sugema College

Berdiri tahun 1950 di Bandung, SSC berawal hanya dari modal 1,5 juta rupiah oleh seorang lulusan ITB bernama Sony Sugema. Sony Sugema sendiri telah mulai membuka bimbingan belajarnya semenjak kelas 2 SMA (15 Tahun) dengan mengajari teman-teman sekelasnya secara mandiri. Kini SSC telah bertransformasi pesat menjadi bimbel yang disegani dan terkenal di kota-kota besar Indonesia. 

Dalam pengajarannya SSC menggunakan konsep “The Fastest Solution” dan “Learning is Fun”. Konsep ini dibuat untuk mempermudah dan mempercepat pengerjaan soal-soal sulit bagi siswa layaknya “The King” milik GO. 

Untuk sistem manajemen perusahaannya SSC menggunakan pola manajemen Kaizen sistem manajemen yang tidak pernah puas untuk terus melakukan perbaikan dan inovasi dalam usaha yang digeluti.

Wilayah Sumur Bandung menjadi pusat dari bimbingan belajar ini.

2. Ganesha Operation

Di Bandung, tempat les karya Bob Foster ini sering digadang-gadang sebagai “tempat les sejuta umat”. Anggapan tersebut memang benar adanya sebab Ganesha Operation (GO) sendiri berdiri di Bandung dan tentunya memiliki cabang terbanyak juga di Bandung. 

Dengan usia lebih dari 30 tahun, GO menawarkan banyak sekali varian layanan yang mungkin terbilang “ramah dompet” dari SD hingga SMA. Tentu dengan konsekuensi jumlah siswa dalam satu kelas yang banyak. Bahkan untuk kelas reguler bimbel yang terkenal dengan konsep “The King” ini bisa menampung 30 siswa per kelas. 

Untuk kualitas pengajar, tak diragukan lagi GO memiliki banyak guru yang berpengalaman. Karena mayoritas pengajar di GO adalah para pengajar sekolah-sekolah di Bandung. 

Salah satu alumni GO adalah artis Intan Nuraeni. Di samping itu GO juga banyak menelurkan para peraih Nilai UN tertinggi baik level provinsi dan Nasional.

Untuk warga Bandung yang ingin mendaftar di bimbel ini bisa datang langsung ke kantor pusatnya di jalan Sumatera no 35 atau bisa daftar ke cabang yang terdekat di daerahmu.

3. Tridaya

Mungkin sebagian dari anda yang bukan orang Bandung akan sedikit mengkerutkan dahi ketika mendengar Bimbel TRIDAYA. Bimbel yang memang besar di Bandung ini nyatanya sudah berdiri lebih dari 20 tahun. 

Tagline SPI atau Sistem Pendekatan Individu inilah yang membuat namanya tetap eksis dari waktu ke waktu. Dengan pendekatan seperti ini pengajar akan memberikan pendekatan yang lebih personal kepada setiap individu siswanya. Sehingga siswa Tridaya akan memiliki keterikatan batin yang lebih dengan gurunya.

Memiliki setidaknya 20 cabang di Bandung dan Cirebon Tridaya juga memiliki jargon rumus cepat yang diberi nama 3D yang sejajar dengan “the king” milik GO.

Kantor Pusat Tridaya bisa dijumpai di bilangan Katamso.

4. Bintang Pelajar

Bimbel yang memiliki kantor pusat di Bogor ini sudah berdiri sejak tahun 1995. Sejak berdiri Bintang Pelajar sudah membimbing sekitar 55.000 siswa dari 23 cabang yang dimilikinya. Bintang Pelajar tak hanya menjanjikan peningkatan kognitif saja pada siswanya melainkan peningkatan akhlak dan akidah para peserta didiknya. Hal ini terlihat jelas dari visi misi mereka yang terpampang di website bintangpelajar.com. 

Kualifikasi guru yang menjadi staf pengajarnya pun bisa dibilang lengkap. Selain mampu menguasai materi ajar, sang guru juga memiliki kompetensi membaca Al-Quran yang baik dan mempunyai wawasan keislaman yang benar. 

Untuk jumlah siswa per kelas. Bintang Pelajar hanya membimbing 5 siswa dalam satu kelasnya untuk menjamin kualitas didikannya. Tentu dengan konsekuensi biaya yang tidak murah. Selain itu websitenya juga mengkomodasi orangtua yang ingin berkonseling atau hanya sekedar memantau perkembangan pendidikan anaknya.

Untuk cabang Bandung anda bisa menemukan bimbel ini di gedung wahana Bakti Pos Lantai 5 di Jl. Banda No.30

5. Primagama

Sebagai salah satu bimbel senior dan terbanyak outletnya. Primagama menggunakan sistem franchise dalam pengembangan bimbelnya. Hal inilah yang membuat primagama eksis di ratusan kota dan kabupaten di Indonesia.

Sistem pembelajaran khas dari Primagama adalah REC (Remedial, Enrichment and Consulting) yang intinya adalah mengulas lebih detil pelajaran di sekolah, melengkapinya, dan sharing tentang berbagai masalah dalam pembelajaran. 

Untuk kelas belajar, Primagama menawarkan kelas 5 orang hingga 15 orang per kelasnya. Salah satu alumnusnya adalah Nikita Willy.

Bagi anda warga Bandung yang ingin bergabung dengan bimbel ini. Primagama bisa ditemui di bilangan Antapani, Margahayu, dan Kopo.
 
6. Nurul Fikri

Nurul Fikiri (NF) merupakan Bimbel dengan konsep Islami terbesar di Indonesia. Sama halnya dengan Bintang Pelajar yang menitikberatkan pada pembentukan akhlak sebagai efek sampingnya. Berdiri pada tahun 1985 yang dipelopori oleh para mahasiswa muslim lulusan Universitas Indonesia.
Meskipun bimbel Nurul Fikri sudah banyak tersebar di seluruh kota besar di Indonesia, namun biaya les di sini relatif terjangkau. Karena memang awal dari dibentuknya bimbel ini adalah membantu para siswa muslim menggapai cita-citanya.

Nurul Fikri memiliki fitur MBPJ atau Matriks Bantu Pemilihan Jurusan yang berfungsi memprediksi kelulusan siswa dalam tes masuk PTN. Bahkan Nurul Fikri memiliki fasilitas perpustakaan yang membolehkan bukunya dipinjam oleh para alumni NF yang sudah lulus.

Untuk Bandung, NF bisa dijumpai di Buahbatu, Antapani, Ujung Berung, Sarijadi, Pahlawan, Margahayu, dan Jalan Sumbawa.

7. Neutron

Sama halnya dengan Primagama, Bimbel Neutron tersebar hampir diseluruh wilayah Indonesia, termasuk Bandung, Jakarta dan Yogyakarta. Bahkan Bimbel Yogyakarta memakai brand Ambassador mantan artis cilik Joshua dan Tasya.

8. Edulab

Edulab sepertinya menjadi bimbel berkategori mewah, dengan fasilitas yang diberikan sesuai dengan penawaran harga program bimbingan belajarnya. Maka tak heran kebanyakan pelajar bergengsi dan favorit seperti SMA 5, SMA 3 dan SMA 2 Bandung.  Pusat bimbel ini berada tidak jauh dari lokasi SMAN 5 dan 3 Bandung.

Artikel ini bukan promosi ya, hanya sekedar informasi untuk yang akan memilih bimbingan belajar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar